Untuk Anda yang suka nonton film, tentu Anda sudah familiar dengan film survival, bukan? Ya, diantara banyak genre film, bisa dikatakan bahwa survival termasuk genre yang sangat menarik untuk diikuti.
Genre film yang satu ini berkisah tentang upaya seorang tokoh untuk bertahan hidup. Oleh karenanya, film ini umumnya berisi beragam pengalaman yang menakjubkan dan kisah bertahan hidup tokoh yang bisa menjadi pelajaran yang sangat penting.
Berbincang tentang film genre survival, ada banyak sekali film yang tersedia dan bisa Anda tonton. Nah, pada kesempatan ini akan dibahas tentang rekomendasi film survival yang sangat menarik dan memberikan beragam inspirasi untuk kehidupan. Penasaran? Simak ulasannya!
Rekomendasi Film Survival Terbaik
Jika Anda mencari tahu tentang film survival, maka Anda akan menemukan banyak sekali opsi film. Beberapa film survival yang cocok untuk Anda tonton diantaranya adalah:
127 hours
127 hours adalah salah satu film survival terbaik yang patut untuk ditonton. Film ini merupakan sebuah kisah nyata yang bersumber dari buku Between a Rock and A Hard Place yang ditulis oleh Aron Ralston dan terbit pada tahun 2004.
Film ini bercerita tentang kisah Aron Ralston yang mendaki Blue John Canyon seorang diri. Naas, ketika hendak turun, salah satu batu yang diinjak terlepas sehingga ia terjerembab ke dasar lubang. Batu tersebut menghimpit lengan di dinding dan ia tidak bisa bergerak.
Ia berusaha melepaskan diri namun gagal. Akhirnya, Aron mengambil langkah berani yaitu memotong tangannya sendiri untuk bisa terlepas.
Squid Game
Squid Game adalah drama Korea dengan genre survival yang sangat menarik untuk ditonton. Meskipun, film ini tidak berawal dari kisah nyata.
Secara umum, Squid Game bercerita tentang permainan yang mempertaruhkan nyawa dan diikuti oleh 456 orang untuk memenangkan 45.6 miliar won. Saat mengikuti permainan tersebut, para pemain akan menghadapi situasi yang sangat ekstrem. Mereka harus membuat pilihan yang tepat agar bisa terus bertahan hidup.
Alice in Borderland
Rekomendasi film survival lain yang menarik untuk ditonton adalah Alice in Borderland. Film ini merupakan drama delapan episode yang berasal dari Jepang dan diadaptasi dari manga karya Haro Aso.
Alice in Borderland bercerita tentang kisah tiga orang sahabat yang terdampar di dunia pararel Borderland. Di dunia pararel tersebut, mereka diharuskan untuk bertanding dalam sebuah permainan yang sangat mengerikan.
Bagaimana tidak. jika mereka tidak mengikuti permainan, maka mereka akan mati sia-sia. Namun, ketika turut dalam permainan tersebut dan tidak menyelesaikannya, maka mereka juga bisa mati di tempat.
Nah, beberapa poin di atas adalah ragam film survival yang sangat menarik untuk ditonton. Cek artikel hiburan untuk menemukan rekomendasi film lain yang tidak kalah seru!